Sabtu, 30 Oktober 2010

Selamat Jalan pak Gesang.

Lagu Bengawan Solo yang dikumandangkan ratusan siswa dari berbagai sekolah dan para seniman di Kota Solo mengiringi kepergian jenazah sang maestro keroncong Gesang Martohartono di rumah duka Jalan Bedoyo 5 Kemlayan, Surakarta, Jumat (21/5).

Jenazah sang legendaris keroncong asal Solo diberangkatkan dari rumah duka sekitar pukul 10.00 WIB menuju Pendapi Gede Pemerintah Kota Surakarta untuk disemayangkan. Ratusan siswa, para seniman, dan warga Kota Solo yang berdiri di sepanjang Jalan MT Haryono memberikan penghormatan terakhir almarhum dengan cara mengalunkan lagu Bengawan Solo saat jenazah diberangkatkan.
Alunan lagu Bengawan Solo diiringi musik keroncong yang dimainkan para seniman Solo itu, membuat para takziah mengingat kebesaran sang pencipta lagu tersebut.

Sejumlah takziah tidak bisa menahan tetesan air matanya saat jenazah Gesang dimasukan dalam mobil jenazah.
Ribuan masyarakat Kota Solo dan sekitarnya ikut menghantarkan jenazah Gesang ke tempat peristirahatan terakhir di pemakaman umum Pracimaloyo, Makam Haji, Sukoharjo, Jawa Tengah.

Pelepasan jenazah maestro keroncong Gesang di Balai Kota Surakarta dilakukan dengan upacara militer dengan Irup Wali Kota Surakarta Joko Widodo. Masyarakat penuh sesak berdiri di sepanjang jalan untuk memberikan penghormatan kepada Gesang sepanjang jalan yang dilewati menuju ke tempat pemakaman tersebut.
Sementara itu, Kementrian Kebudayaan dan Pariwisata (Kemenbudpar) akan memberikan Anugerah Budaya kepada maestro keroncong almarhum Gesang Martohartono. Menurut rencana pemberian anugerah budaya tersebut akan diserahkan pada pelaksanaan event pameran kerajinan di Jakarta, Juni mendatang.

Selain menerima Anugerah Budaya, pencipta lagu Bengawan Solo ini juga diusulkan diberi gelar pahlawan. Sementara Pemerintah kota (Pemkot) Solo juga mengusulkan nama Gesang dijadikan nama jalan di wilayah Solo.

Dijelaskan dalam QS. Al Anbiyaa’ ayat 34-35, “Kami tidak menyediakan hidup abadi bagi seorang manusiapun sebelum kamu. Maka jikalau kamu mati apakah mereka akan kekal. Tiap-tiap yang bernyawa akan merasakan mati. Kami akan menguji kamu dengan keburukan dan kebaikan sebagai cobaan yang sebenar-benarnya. Dan hanya kepada Kamilah kamu dikembalikan.” (kmp/sol/tin)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar